Rabu, 18 Maret 2009

MENUNGGUMU

sepi.....

akupun menyendiri diantara keramaian,

mungkin hati tak ingin pergi

bila kau menahan diri.

jangan sampai hati biarkan ku sendiri

detak....

waktupun iringi laraku

ku menantimu hai.......pemikat hati

sekujur menangih tuk dapat bertemu

tolong hadir aku menunggumu

bila waktu telah berlalu

senja hatiku kelabu

menunggumu ternyata menyakitkan

menanti ternyata meletihkan

mungkin kau takkan mengerti

apakah ku telah mati disini........

menunggumu..

dan

my holiday


saya dan teman-teman satu kelas XI ipa3 bertamasya ke kota bengkulu, kami berangkat menggunakan bis sekolah, sekitar pukul 07:30 WIB pagi. 2 jam kemudian kami tiba di kota bengkulu, tempat yang pertama yang kunjungi adalah musium bung karno, beliau adalah presiden pertama Republik Indonesia, banyak barang antik dan kuno di museum itu, kami pun sempat mengambil gambar menggunakan kamera yang kami bawa. Kemudian kami meneruskan perjalanan ke pelabuhan pulau Bai', disana kami melihat banyak yang sedang bongkar muat barang dengan menggunakan alat seperti forklipt, dan creain. tempat yang terakhir kami kunjungi adalah pantai panjang, sambil menikmati angin yang berhembus sepoi-sepoi dan keindahan ombak pantai yang berdebur seakan memecah batu karang, kami istirahat sambil makan siang,setelah makan kami pun melanjutkan bermain di tepi pantai,sambil berlarian dan juga ada yang bermain pasir pantai, tanpa terasa hari telah sore kami pun bergegas untuk pulang dalam perjalanan kami mampir ke tapak paderi , disana kami membeli jagung bakar dan menikmati suasana sore hari sambil menunggu matahari tenggelam, setelah sekitar pukul 18:30 WIB kami pun pulang menuju ke kepahiang hari ini sangat menyenangkan untuk ku dan teman-teman

Selasa, 17 Maret 2009

My Extrakulikuler PASKIBRAKA

Kepahiang, 17 agustus 2007
langit begitu cerah dan udara yang menejukkan hati,hari yang dinanti telah tiba,rasa was-was,serta gugup kami rasakan, tetapi kami harus berusaha tetap tenang agar tugas pengibaran bendera pusaka yaitu bendera kebangsaan kita (MERAH PUTIH). detik-detik proklamasi akan berlangsung seiring bendera pusaka akan dibawa dan dikibarkan. semua mata tertuju kepada kami,keringat pun bercucuran,rasa haru dan bahagia tidak bisa saya ungkapkan,saya pun mendapat tugas menjadi seorang Baki.
Waktu menunjukkan pukul 09.00 WIB, dengan raut wajah sedikit pucat dan nervous, upacara akan segera dilangsungkan, angin yang berhembus,cahaya matahari yang terpancar indah,kami melangkahkan kaki dan mengayunkan tangan dengan membawa bendera pusaka untuk dikibarkan,pada saat inilah kemerdekaan Indonesia terjadi,tanpa satu kesalahan kami pun sukses mengibarkan bendera Merah Putih,dengan rasa terharu kami semua menangis,saya pun merasa bahagia, hari ini impian menjadi seorang PASKIBRAKA terwujud. Ketika malam tiba kami merayakan kemenangan,dan kami bebas melakukan keguatan apapun dan kami dilantik menjadi seorang PPI (Purna Paskibraka Indonesia) sungguh aku sangat bahagia, tak lupa ku ucapkan rasa syukur dan berdo'a kepada tuhan, hari ini adalah hari kebahagiaan yang sangat bermakna untukku.

my fierst day



Kepahiang,14 juli 2006
saat pagi yang cerah,saya berjalan menuju ke sekolah yang baru,karena hari ini untuk pertama kalinya saya menginjakkan kaki ke sekolah dan juga hari pertama saya menjadi siswa di sekolah menengah atas negeri 1 kepahiang,yang menjadi sekolah menengah atas favorit di kabupaten kepahiang.
Untuk siswa baru,harus mengikuti kegiatan MOS (Masa Orientasi Siswa) selama tiga hari,acara ini dimulai dari mengetahui lingkungan sekolah,teman,guru dan kakak kelas tingkat atas dan juga yang tergabung dalam organisasi siswa intra sekolah (OSIS). kegiatan ini sangat mengasyikkan,saya tergabung dalam kelompok Nusa 2,karena kami terbagi dalam kelompok-kelompok kecil,untuk saya kegiatan ini sangat mengesan kan dan saya sangat senang menjadi siswi SMA negeri 01 Kepahiang.